Hari ini saya mengamati seorang karyawan yang merasa sudah bekerja luar biasa untuk keluarga. Motivasi kerjanya adalah keluarga, memenuhi kebutuhan keluarga. Yang pasti dengan media uang. Uang yang diperoleh dari kerja. Apa bener motivasi kerjanya untuk keluarga ? Kalau memang bener, maka uang yang diperoleh dari kerja mestinya sudah besar.
Mari kita telusuri lebih dalam. Karyawan tersebut ternyata tidak mendapatkan uang yang cukup atau dicukupkan. Artinya kerja yang selama ini dilakukan tidak meningkat, karena memang uang dari gajinya tidak bertambah. Bagaimana dengan kebutuhan keluarga ? pasti meningkat dan bertambah banyak. Disinilah kita perlu mendalami motivasi yang sesungguhnya, yaitu dengan terus menjalankannya dengan benar.
Motivasi kerja menjadi faktor penentu bagi kesungguhan kerja kita. Bagaimana kalau kerja kita diselaraskan dengan iman kita ? Kerja sebagai ibadah, dapat pahalanya. Kerja yang semakin tinggi nilainya membuat Allah ridho. Insya Allah urusan dunia (uang) Allah bener-bener cukupkan. Semoga kita dapat menentukan motivasi kerja kita dengan benar.
No comments:
Post a Comment