Menyediakan pelatihan motivasi spiritual, pendampingan, e-book dan konsultasi pemberdayaan diri Islam, WA/CALL 087823659247

e-Book Munir Hsan Basri

e-Book Munir Hsan Basri

Presentasi e-Book Semangat Kerja yang Konsisten download free

Assalamualaikum warahamtullahi wabarakatuh. Semoga kesejahteraan dan keselamatan selalu tercurahkan kepada kita semua. Apa kabar hari ini ? Insya Allah baik. Kabar baik untuk mengajak saya untuk berbuat baik. Mulai hari ini saya memberikan download gratis e-Book "Presentasi Semangat Kerja yang Konsisten" sebagai materi untuk memperkaya e-Book Semangat Kerja yang Konsisten. 

Slide berikut ini memberikan link downloadnya. Semoga bermanfaat
Banyak hal dalam hidup tidak bisa kita prediksi, seolah hidup ini tidak mudah dalam meraih keinginan/impian. Untuk itu kita belajar dan berusaha dengan berbagai cara untuk meraih impian. Ada yang sekolah tinggi sampai S3 untuk mampu menundukkan dunia agar mereka mencapai kebahagiaan dengan apa yang mereka raih. Ada juga yang dagang dan banyak sekali yang menjadi karyawan untuk harapan yang sama.

Motivasi atau penggerak untuk meraih hidup yang semakin mudah dicari dalam pelatihan atau tawaran dengan cara cepat meraih sukses dan banyak lagi. Tapi banyak orang tidak ingat, bahwa ada faktor yang juga penting dalam usaha itu ... yaitu Semangat, semangat yang sesungguhnya, semangat kerja.
Mari kita perhatikan beberapa kesuksesan yang pernah ada dalam sejarah. Mereka yang sukses sekarang adalah mereka yang tidak mengandalkan materi (uang) atau ilmu yang sempurna. Kata mereka,"hanya modal dengkul". Apakah dengkulnya besar ? ya, tidak. tapi mereka hanya bermodalkan semangat untuk menjalani hidup menuju impian.
Dulu saya ingat pada pertandingan Piala Eropa, saya tidak ingat tahunnya ... yang Juara adalah Yunani. Negara yang tidak pernah diperhitungkan dan bisa menjuarai. Seluruh team memiliki semangat juara dan mereka mengumpulkan semua semangat itu menjadi satu team yang kuat. Demikian juga dengan Leicester City yang mampu menjuarai Liga Inggris tanpa pemain bintang.  Saya yakin semangat bersama dimiliki sehingga menjadi energi yang besar. Energi besar itulah yang membuat mereka bermain kreatif dan tanpa "matinya" dalam mengejar bola. Di Asia kita melihat Korea tanpa pemain bintang pun bisa berjaya di Piala Dunia.
Jika ditanya, "modal apa yang Anda butuhkan dalam berbisnis ?" Seorang temen menjawab,"mesti punya modal (uang)". Yuk berpikir ulang bahwa modal utama adalah percaya bahwa kesuksesan yang ingin kita raih itu adalah pemberian Allah. Keyakinan ini menghadirkan semangat ... semangat dari Allah. Maka berterima kasihlah dengan semangat itu lewat kerja yang baik yang Allah ridhai. 

No comments:

Post a Comment

Featured post

Apa iya karyawan itu mesti nurut ?

  Judul ini saya ambil dari pengalaman memimpin sebuah team. Ada karyawan yang nurut dan ada yang "memberontak". Apakah keduanya a...